loading…
Sebanyak enam tim tersisa akan dibagi ke dalam dua grup, masing-masing berisi tiga tim, dan hanya juara grup yang lolos otomatis ke putaran final Piala Dunia 2026 di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko. Tim peringkat kedua masih harus bertarung di playoff antarzona Asia untuk menjaga peluang mereka.
Timnas Indonesia tergabung di Pot 3 bersama Oman berdasarkan ranking FIFA terbaru per 10 Juli 2025. Artinya, Garuda dipastikan akan menghadapi lawan-lawan kuat dari Pot 1 dan Pot 2. Qatar (tuan rumah) dan Irak berada di Pot 1, sedangkan Arab Saudi dan Uni Emirat Arab mengisi Pot 2.
Manajer Timnas Indonesia, Sumardji, bersama pelatih Patrick Kluivert, sudah tiba di Malaysia untuk menyaksikan langsung proses undian. Sebelum berangkat, Sumardji menyampaikan harapan agar Indonesia tak tergabung dengan tim-tim raksasa Asia yang selama ini menjadi momok. Ia bahkan menyebut Arab Saudi dan UEA sebagai lawan yang “lebih bersahabat” ketimbang Irak.
“Kalau boleh berharap, saya ingin satu grup dengan Arab Saudi dan UEA. Karena dua negara itu relatif bisa kita hadapi. Irak selalu jadi batu sandungan bagi kita,” kata Sumardji di kawasan SUGBK, sehari sebelum drawing.
Meski begitu, ia menegaskan bahwa siapa pun lawan yang dihadapi nanti, Timnas Indonesia siap bertarung. “Kami tidak bisa memilih dalam drawing, tapi kami siap tempur demi mimpi tampil di Piala Dunia.”