Ekonomi

Bitcoin Cetak Rekor ATH Baru US$112.000, ke Mana Selanjutnya?

×

Bitcoin Cetak Rekor ATH Baru US$112.000, ke Mana Selanjutnya?

Sebarkan artikel ini


Bitcoin melesat naik ke rekor harga tertinggi sepanjang masa di US$112.000 pada Selasa (8/7). Harganya naik nyaris 3% dalam sehari di tengah optimisme baru soal pelonggaran kebijakan moneter.

Reli ini terjadi hanya beberapa jam setelah Federal Reserve (The Fed) merilis risalah rapat FOMC Juni, yang menunjukkan mayoritas pembuat kebijakan mendukung setidaknya satu kali pemangkasan suku bunga pada 2025. Beberapa anggota bahkan menyebut pemotongan suku bunga bisa dilakukan lebih cepat, yakni pada pertemuan berikutnya tanggal 30 Juli, asalkan tren inflasi mendukung.

Para trader menafsirkan nada dovish The Fed sebagai sinyal bahwa kondisi likuiditas mungkin akan membaik pada paruh kedua tahun ini. Sebab, suku bunga yang lebih rendah biasanya mendongkrak permintaan aset berisiko seperti Bitcoin karena biaya peluang untuk memegangnya menjadi lebih kecil.

Grafik Harga Bitcoin | Sumber: TradingView

Data on-chain menguak, holder jangka pendek maupun jangka panjang terus mengakumulasi BTC. Namun, beberapa analis menyoroti lemahnya permintaan spot sebagai potensi sinyal waspada. Walau harga sukses menorehkan rekor, belum banyak bukti tekanan beli yang konsisten di centralized exchange (CEX).

Bagaimanapun, lonjakan di atas US$112.000 membawa Bitcoin ke wilayah price discovery alias penemuan harga. Breakout ini menembus level resistance penting yang telah bertahan sejak rekor tertinggi sebelumnya pada Mei 2025.

Ethereum juga mencatat kenaikan moderat, diperdagangkan di kisaran US$2.800. Adapun altcoin bergerak bervariasi dengan volatilitas rendah pada sebagian besar aset.

Ke depan, pasar kripto akan fokus pada data inflasi (CPI) bulan Juni yang akan terbit pada tanggal 11 Juli, disusul dengan keputusan The Fed pada 30 Juli. Kedua agenda ini dipandang sebagai kunci untuk memastikan apakah The Fed akan mulai memangkas suku bunga musim panas ini.

Untuk saat ini, rekor all-time high baru Bitcoin mencerminkan kepercayaan yang makin besar bahwa kebijakan moneter AS sedang bergerak menuju fase pelonggaran.

Bagaimana pendapat Anda tentang harga Bitcoin yang sukses cetak rekor all-time high anyar ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.
Selain itu, sebagian artikel di situs ini merupakan hasil terjemahan AI dari versi asli BeInCrypto yang berbahasa Inggris.



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

pegawai counter pulsa ini dapet scatter hitam mahjong wins iphone 16 terbaru auto cairbonus jepe mahjong ways 2 berikan mas ojol ini motor nmax barumomen cuan jp mahjong wins 2 tuntun tukang pipa ini beli rumah baruslot gacorkitabet138 Link Alternatif